Musibah kembali terjadi, dan kali ini menimpa KM. Bahtera Mega yang tenggelam pada hari Selasa ini (10/12) di posisi .05.15.005 S/114.52.008 E ( 30 NM TL Pulau Masalembu).
Informasi yang diperoleh Ocean Week menyebutkan bahwa tenggelamnya KM. Bahtera Mega disebabkan gelombang tinggi, dan kapal mengalami patah tengah.
Bersyukur sebanyak 21 orang selamat dan berhasil dievakuasi oleh TB. Hosana 99, sementara satu orang yakni Nakhoda kapal belum ditemukan.
Dari pengumuman melalui radio menyebutkan jika ada kapal yang melintas disekitar peristiwa tenggelamnya KM Bahtera Mega untuk dapat memberikan pertolongan. (***)