Direktur Penilaian Perusahaan BEI Samsul Hidayat mengatakan, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali mengantongi nama calon emiten baru tahun 2017 ini. Perusahaan tersebut yakni PT Pelayaran Tamarin Samudra.
Pelayaran Tamarin Samudra berencana melepas 20% sahamnya di pasar modal. Sebelum melakukan penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO), perusahaan tersebut telah melakukan mini expose pada minggu lalu.
“Mini expose sudah, pencatatannya paling Mei. Jadi masuk semeseter I,” kata Samsul di Gedung BEI, Jakarta, kepada pers.
Selain Pelayaran Tamarin Samudra, BEI juga telah mengantongi 6 nama calon emiten baru. Di antaranya PT Bintraco Dharma yang akan melepas 150 juta lembar saham, PT Nusantara Pelabuhan Handal 576 juta lembar saham dan PT Sariguna Primatirta yang melepas 500 juta lembar saham.
Meski masih sedikit perusahaan yang telah menunjukan minatnya untuk IPO, Samsul tetap yakin akan banyak nama emiten baru di pasar modal tahun ini. BEI sendiri menargetkan bisa menjaring 35 emiten baru tahun ini.
“2018 itu sudah mulai ada geliat pemiihan presiden. Jadi tahun ini dirasa waktu yang tepat untuk melakukan IPO. Banyak yang ngejar tahun ini,” imbuhnya. (***)