PT Pelabuhan Tanjung Priok (PTP) mendapat kunjungan 15 orang Delegasi Dewan Komisaris PT Pelindo 1. Rombongan yang dipimpin oleh komisaris Utama M Nawaniy Loebis diterima langsung oleh Dirut PTP Arif Suhartono di lantai 9 gedung PTP Jakarta Utara.
Dalam pertemuan tersebut Arif memaparkan tentang kegiatan operasional perusahaan dan statistik Pelabuhan Tanjung Priok.
Setelah makan siang, acara dilanjutkan kunjungan lapangan untuk melihat lebih dekat kegiatan operasional PTP hingga pukul 14:30 WIB. Diharapkan dari kunjungan ini dapat terjalin hubungan yang lebih baik antara PT. Pelindo I dengan PTP serta terjadi sharing informasi yang penting bagi kemajuan kedua perusahaan. (humPTP/ow)