Memasuki hari pertama Ramadhan, kegiatan keluar masuk kapal di beberapa dermaga pelabuhan Tanjung Priok tetap penuh. Misalnya di JICT, ada kapal Louds Island yang diestimasi keluar hari Sabtu (27/5) ini. Dua kapal yakni TMS Glory dan Wan Hai 503 yang datang dari tanggal 26/5, rencananya keluar pada Minggu (28/5), bersamaan dengan kapal Cosco Aden dan Northern Democrat.
Pada hari Minggu, akan datang kapal CMA-CGM Dalila tujuan Los Angeles Amerika Serikat, dan keluar hari Senin (29/5).
Untuk dermaga MAL, hari Sabtu ini ada dua kapal yang sedang kegiatan yakni MV. Ever Peace dan MV Frisia Nuernberg.
Sedangkan di TPK Koja, ada MV TG. Athena, Bali Kuta, CPO JacksonVille, Icon Corintus, Kuala Mas, SITC Haiphong, Estuari Mas, dan Selili Baru.
Kegiatan kapal di TPS Surabaya, ada Kedung Mas, Kota Jaya, MSC Lucia, Bahamian Express, Deva, Louds Island, Cosco Aden, Hammonia Berolina, Northern Democrat, ST Island.
Sementara itu di TPK Semarang, ada kegiatan kapal Kanway Galaxy, dan Frisia Nuernberg.
Jadwal kapal di terminal lain, seperti TPK Palaran, TPK Pontianak, Teluk Lamong, TPK Banjarmasin, TPK Panjang dan lainnya hingga berita ini ditulis, belum diperoleh. (***)