Direktur Bisnis Korporasi BNI Herry Sidharta mengemukakan, BNI, BRI, dan Bank Mandiri akan mendukung dan mengembangkan sistem layanan perbankan untuk Pelindo III.
“Dukungan BNI, Bank Mandiri, dan BRI tersebut diwujudkan dalam pemenuhan kebutuhan finansial Pelindo III. Pada bulan Juni lalu, ketiga bank tersebut memberikan kredit sindikasi kepada Pelindo III senilai Rp4,5 triliun,”tuturnya
Selain memberikan pinjaman untuk proyek LNG Tangguh Train 3, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, kembali siap menyalurkan kredit Rp4,5 triliun untuk peningkatan kualitas layanan kepelabuhanan uang dikelola PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III.
Sementara itu, Direktur Keuangan Pelindo III Saefudin Noer mengatakan, sinergi ini merupakan wujud nyata dukungan BUMN dalam mendorong peningkatan perekonomian nasional. Menurutnya penggunaan layanan perbankan dalam transaksi kepelabuhanan akan mempermudah proses bisnis Pelindo III.
“Layanan ini akan meningkatkan produktivitas di pelabuhan, semakin mudah dan cepat proses transaksi keuangan semakin pula proses bisnis di lapangan,”ujarnya di Jakarta. (ow)