Asosiasi Logistik dan Forwarding Indonesia (ALFI) DKI Jakarta menggelar Turnamen Golf ALFI, memperebutkan trophy Menteri Perhubungan, bertempat di Riverside Golf Club, Cimanggis, Kabupaten Bogor, Minggu (22/9/2024).
“Turnamen golf Alfi ini dilaksanakan untuk yang ke dua kali. Pertama Alfi menggelar turnamen yang sama pada tahun 2018 lalu. Turnamen sekarang diikuti oleh 150 orang, mulai dari anggota ALFI maupun institusi mitra asosiasi ini,” ujar Ketua Panitia Turnamen Golf ALFI Yusril Yusup SH. MH, kepada pers, di Bogor, Minggu pagi.

Menurut Yusril, turnamen ini dimaksudkan untuk mensinergikan antar pelaku usaha di sektor kepelabuhanan dan kebandarudaraan. “Ini ajang untuk B to B. Target nya sinergi antar stakeholder untuk menciptakan perekonomian lebih baik,” ungkap Dirut PT Cakrawala Persada Logistik.
Hadir pada kesempatan turnamen golf ALFI antara lain Staf Khusus Menteri Perhubungan Agus Purnomo, Executive General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok Adi Sugiri, Dirut PT IKT Sugeng Mulyadi, Direksi PT Multi Terminal Indonesia (MTI) Yandri Trisaputra, Dirut JIEP Satrio Wicaksono, Dirut PT JAS Airport Services (JAS) Nazri Othman, Direksi PT Dok & Perkapalan Kodja Bahari (DKB) Rudolf Valintino Bey, serta para anggota ALFI Jakarta.

Sementara itu, Ketua Umum ALFI DKI Jakarta Adil Karim menyampaikan, bahwa melalui Golf, Kita Satukan Semangat, Sinergi dan Kolaborasi Para Pelaku Logistik, Guna Mendukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional.
“Kita patut bersyukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena pada hari ini, Minggu, 22 September 2024, kita diberi nikmat sehat sehingga dapat mengikuti Turnamen Golf ALFI dengan penuh semangat. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Perusahaan yang telah menjadi sponsor ship pada turnamen golf kali ini,” kata Adik Karim.
Untuk diketahui bahwa turnamen golf Alfi kali ini disupport antara lain oleh, PT. Jasa Angkasa Semesta, PT. Pelabuhan Indonesia, PT. JICT, PT. Tax Prime, PT. Angkasa Pura II, PT. Biro Klasifikasi Indonesia, PT. RPX Group, dan Toyota Motor Manufakturing Indonesia (TMMI).
Selain itu, banyak lagi sponsor pendukung dari berbagai institusi maupun anggota ALFI.
Adil juga mengatakan jika jumlah peserta Turnamen Golf AFLI tahun 2024 ini membludak, sehingga turnamen golf ini cukup meriah.

“Tak lupa saya ucapkan selamat dan sukses kepada peraih Piala Menteri Perhubungan, Best Nett, Longest Drive, Best Nett Overall, Best Gross Overall, dan lain-lain,” ungkapnya.
Adil pun memohon maaf apabila dalam penyelenggaraan turnamen golf kali ini banyak kekurangannya. “Kami berharap Turnamen Golf ALFI merebutkan Trophy Menteri Perhubungan ini dapat digelar setiap tahun,” ujar Adil Karim.
Hadiah pada Turnamen Golf ALFI ini cukup banyak dan menarik. Misalnya, dua sepeda motor (undian), 4 mobil (jika hole in one), uang tunai, serta hadiah door prize lainnya. (***)





























